Sunday, December 22, 2024
HomeJIB NewsPartai Politik Pendukung Jokowi Kabupaten Bekasi "Deklarasi Koalisi Indonesia Kerja"

Partai Politik Pendukung Jokowi Kabupaten Bekasi “Deklarasi Koalisi Indonesia Kerja”

Cikarang Pusat, Jurnalindonesiabaru.com |
Bertempat di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, sore ini Jumat 14 September 2018, partai pendukung Jokowi-KH.Ma’ruf Amin pada Pilpres 2019 mendatang, mendeklarasikan Koalisi Indonesia Kerja Kabupaten Bekasi untuk memenangkan Jokowi-KH.Ma’ruf Amin pada Pilpres 2019 mendatang. Ratusan kader parpol pengusung, tampak memadati Kantor DPC PDI Perjuangan untuk menghadiri Deklarasi ini, dengan menggunakan seragam partai politik masing-masing parpol.

Seperti diketahui sebelumnya, Kamis 13 September 2018 kemarin, bertempat di Hotel Sahid Lippo Cikarang telah dibentuk Tim Pemenangan Koalisi Indonesia Kerja. Dalam pertemuan pimpinan parpol koalisi hari itu menetapkan Sekretaris DPD Golkar Son Haji,S.Ag,MM sebagai Sekretaris Tim Pemenangan Koalisi Indonesia Kerja Kabupaten Bekasi, dan Nyumarno Bendahara DPC PDI Perjuangan terpilih secara aklamasi dan ditunjuk sebagai Bendahara Tim Pemenangan Koalisi Indonesia Kerja Kabupaten Bekasi. Sedangkan untuk Jabatan Ketua Tim Pemenangan Koalisi Indonesia Kerja belum ditentukan, baru usulan nama-nama dari semua Parpol Koalisi untuk dikirimkan ke Tim Pemenangan Tingkat Propinsi, dan dipilih salah satu oleh Tim Pemenangan Propinsi Jawa Barat sebagai Ketua Tim Pemenangan.

Pembentukan Tim Koalisi Indonesia Kerja Kabupaten Bekasi juga menunjuk Dewan Pengarah yang berisi semua Ketua DPC dan atau DPD Partai Koalisi, yaitu Neneng Hasanah Yasin (Bupati Bekasi dan Ketua DPD Golkar), Soleman SE (PDIP), Teten Kamaludin (Nasdem), H.Abdul Kholik (PKB), H.Anwar Musadad (PPP), H.Firman (Hanura), Budiono (Perindo), Muhammad Syaril (PSI) serta Rudi Purnawan SH (PKPI). Sedangkan Dewan Penasehat berisi tokoh masyarakat atau tokoh agama seperti Ketua PC NU Kabupaten Bekasi KH.Bagus Lukito, KH.Muhamad Dahim, H.Ali Bin H.Amin, Ustadz Suherman Haromain, KH.Ahmad Fudholi Murni, Anggota DPR RI Rieke Diah Pitaloka (PDIP), Daniel Lumbuan Tobing (PDIP), Almaida Rosa Putra (Golkar), H.Omin Basuni (PPP), Drs.Hj.Wardah (PPP), Jejen Sayuti,SE (PDIP), dan masih banyak puluhan nama lainnya tokoh masyarakat Kabupaten Bekasi.

Dalam Deklarasi ini, diawali dengan pembacaan Deklarasi Pemenangan yang dibacakan oleh semua Pimpinan Parpol di depan ratusan kader. Adapun kutipan Pernyataan Deklarasi yang dibacakan berisi 3 poin utama, yaitu:
1. Siap memperjuangkan dan memenangkan Pilpres 2019 dengan kemenangan yang terhormat dan bermartabat.
2. Menginstruksikan kepada jajaran pengurus di setiap tingkatan untuk dapat bahu membahu dan bekerja sama dalam memenangkan pasangan Ir.H.Joko Widodo dan Bapak KH.Ma’ruf Amin.
3. Menghimbau untuk melakukan kerja pemenangan dengan cara-cara yang tidak bertentangan dengan perundang-undangan yang berlaku.

Di akhir Deklarasi juga dilakukan penandatanganan Berita Acara kesiapan dukungan Pemenangan Jokowi-KH.Ma’ruf Amin pada Pilpres 2019 mendatang, serta foto bersama ratusan kader partai Koalisi Indonesia Kerja di depan Kantor DPC PDI Perjuangan. Sementara tampak beberapa pimpinan partai politik Koalisi berkumpul lagi di ruang rapat lantai dua, yang informasinya melakukan sinkronisasi penyempurnaan struktur Tim Pemenangan Koalisi Indonesia Kerja yang akan segera dikirimkan ke Tim Pemenangan Propinsi Jawa Barat untuk mendapatkan Surat Keputusan. (Red).

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular