
JIB | Karawang – Pemerintah Desa Kertasari, Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru 2026 kepada seluruh masyarakat. Memasuki tahun baru, Pemerintah Desa Kertasari menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, memperkuat pembangunan di berbagai sektor, serta mendorong peningkatan perekonomian masyarakat dalam menjalankan roda pemerintahan sepanjang tahun 2026.
Sekretaris Desa Kertasari, Harry, mengatakan bahwa Tahun 2026 menjadi momentum penting bagi pemerintah desa untuk menghadirkan tata kelola pemerintahan yang lebih baik dan berdampak langsung bagi kesejahteraan warga.
“Kami mengucapkan selamat Tahun Baru 2026 kepada seluruh masyarakat Desa Kertasari. Di tahun ini, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, memperkuat pembangunan di berbagai sektor, serta meningkatkan perekonomian warga,” ujarnya, Rabu (31/12/2025).
Menurutnya, peningkatan pelayanan publik akan menjadi prioritas utama, disertai dengan percepatan pembangunan infrastruktur desa, penguatan sektor pertanian dan UMKM, serta program pemberdayaan masyarakat yang berorientasi pada peningkatan pendapatan warga.
“Pelayanan yang maksimal harus diiringi pembangunan yang merata dan penguatan ekonomi masyarakat. Karena itu, pemerintah desa akan fokus mendorong program-program yang dapat meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian warga,” tegasnya.
Harry juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi dan berperan aktif dalam mendukung program pemerintah desa agar seluruh rencana pembangunan dapat berjalan optimal.
“Dengan kebersamaan dan dukungan masyarakat, kami optimistis Desa Kertasari dapat tumbuh menjadi desa yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera di tahun 2026,” pungkasnya.
Dengan semangat Tahun Baru 2026, Pemerintah Desa Kertasari optimistis mampu menjalankan roda pemerintahan secara lebih profesional serta menghadirkan pelayanan, pembangunan, dan pertumbuhan ekonomi yang berpihak pada kepentingan masyarakat. (Sul/Ey)


