Wednesday, December 11, 2024
HomeJIB NewsSampah sepanjang 2 KM, di Kali Cibalok, Hari Ini Dibersihkan

Sampah sepanjang 2 KM, di Kali Cibalok, Hari Ini Dibersihkan

JIB | Cikarang Utara- Setelah ramai di perbincangkan, maupun di salah satu media elektronik swasta, sepanjang kali cibalok sampah menumpuk sekitar 1-2 kilometer yang berada di desa Karang Raharja Kecamatan Cikarang Utara, dan perbatasan wilayah Karang Bahagia tepatnya di Desa Sukaraya. Dan hari ini bersama Elemen-elemen Mupika di bersihkan total oleh Pemerintah Desa Karang Raharja, kecamatan Cikarang Utara dan Dinas kebersihan Kab Bekasi, Rabu {23/01/2029}.

Dalam membersihkan kali cibalok, turut tangan dari pihak Mupika diantaranya Kepolisian Sektor Cikarang, Koramil, jajaran Kecamatan Cikut, jajaran pemerintah Desa dan di bantu masyarakat sekitarnya, beramai-ramai antusias membersihkan kali cibalok dan di Bantu alat berat berupa Beko dan dua kendaraan pengangkut sampah.

“Kami mengklarifikasi bahwa sampah yang berada di kali cibalok itu 6 tahun itu salah, akan tetapi itu baru 6 Bulan sampah berada di sepanjang kali cibalok, kemungkinan sampah banyak itu, akibat sebulan lalu hujan deras dan sekitar kali ulu Kebanjiran sehingga sampah tersebut menganyut sehingga terganjal di kali cibalok,” Jelas, Kepala Desa Karang Raharja Suhendra AR Kepada Jurnalindonesibaru.com di lokasi pembersihan kali cobalok.

Lanjut, soalnya 6 Bulan yang lalu sudah kami bersihkan bersama jajaran Desa maupun masyarakat, tetapi yang namanya eceng gondok itu cepat pertumbuhannya sehingga seperti ini lagi, tetapi Alhamdulillah hari ini bersama jajaran Muspika Kecamatan Cikarang Utara kita bersihkan dan kita sudah mengajukan ke pemerintah Kabupaten Bekasi untuk di normalisasi kedepannya.

“Saya berharap dengan di bersihkan kali cibalok ini air bisa mengalir seperti biasa, dan seperti skala semula, akan Tetapi kita Selalu pantau terus kali cibalok, dan saya selaku Kepala Desa banyak berterima kasih kepada Jajaran Muspika dan masyarakat setempat sudah bisa membantu membersihkan kali cibalok” Ungkapnya.

Tempat yang sama Camat Cikarang Utara Mukhlis MM membeberkan sebenarnya kali cibalok ini di bawah PJT 2 dan BBWSC dan kita Sebagai pemerintah kacamatan, Desa muspika dan Muspida tetap harus kita tangani, sebagai pembinaan kepada Masyarakat. Dalam hal ini kita harus kerja bakti dan meminimalisir titik-titik sampah dan kita laporkan kepada Dinas Kebersihan Kabupaten Bekasi,

“Kemudian di wilayah sendiri setiap Jum’at kita melaksanakan Jumat bersih seperti di wilayah Karang asih dan pasir gombong, dan hari ini, sampah-sampah yang ada di kali cibalok seperti sampah rumah tangga dan ecek Gondok ini cepat pertumbuhannya dengan bersama-sama kita bersihkan bersama masyarakat” Tegasnya.

Sampah yang ada di kali cibalok, Kata Camat, kita tidak menyalakan siapa-siapa dalam hal ini, tapi yang jelas sampah ini bukan dari wilayah sini, itu kirimin dan itu kita tidak bisa membuktikan dari mana mananya sampah asalnya dan ini tidak menyelesaikan masalah, hari ini kita bersihkan dan tanggung jawab kita bersama.

“Dan Senin kemarin kita dapat laporan dari Kepala Desa dan masyarakat, hasil laporan tersebut kita laporkan ke pemerintahan Kabupaten Bekasi. Kita minta bantuan, dan Alhamdulillah hari ini sudah diturunkan Beko dan 2 truck untuk membantu mengeruk sampah dan masyarakat juga sudah kita gerakkan dan hari bersama-sama kita bersihkan” Bebernya.

Masih kata Mukhlis, saya berharap kedepannya tentunya partisipasi masyarakat untuk bisa menjaga kebersihan dan pemerintah daerah secara konferensif menangani masalah sampah dan permasalahan kali-kali itu perlu di normalisasi, Turap dan Banyak kali yang dangkal dan perlu penanganan secara Konferensif. (Asep)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular