JIB | Kabupaten Bekasi,- Pemerintahan Desa Cibarusah Kota gelar Musyawarah Desa dalam rangka penyusunan rencana kerja pembangunan Desa Cibarusah Kota Tahun Anggaran 2020. Pelaksanaan kegiatan tersebut berlangsung di GOR (Gedung Olahraga) Bulu tangkis Cibarusah Kota. Kabupaten Bekasi. Senin, (07/10/19).
Hadir dalam kegiatan Musyawarah Desa Cibarusah Kota dalam penyusunan RKP Desa Cibarusah Kota Tahun 2020 diantaranya. Kepala Desa Cibarusah Kota Iwan Setiawan, Staff Desa, Staff Kecamatan Cibarusah Wawan Mawardi.Spd, Iman Arahman MP (Cibarusah), Serma Mukson Bhabinsa Cibarusah Kota (Koramil 09 Cibarusah), Moch Haris Adhari (Ketua BPD) dan Anggota, H.Nahdianto (Ketua Bumdes Cibarusah Kota), Pupu pendamping Kecamatan, Rt, Rw, Kadus serta tamu undangan.
Iwan Setiawan Kepala Desa Cibarusah Kota dalam sambutan mengatakan. Kami mengucapkan terimakasih pada seluruh tamu undangan yang telah menghadiri kegiatan ini, semoga dengan diadakan kegiatan Musdes Cibarusah Kota dan penyusunan RKP Desa Anggaran Tahun 2020 segala aspirasi Masyarakat dari Dusun 1 s/d 3 pada Tahun 2020 bisa terealisasi baik insfratruktur maupun pengembangan pemberdayaan Masyarakat Cibarusah. Ucap Iwan
“Sesuai Visi dan misi Pemerintahan Desa Cibarusah kota serta pembangunan di segala sektor yang berkesinambungan, Desa Cibarusah Kota ke depan lebih baik lagi dan pembangunan infrastruktur dari tahun ke tahun di segala bidang semakin merata dan dapat di rasakan oleh Masyarakat Cibarusah.” Imbuhnya
Iwan menambahkan “Sinergitas harus tetap terjaga dan berjalan dengan baik antara Pemerintahan Desa Cibarusah Kota, BPD, Rt, Rw, Kadus dan Direktur Bumdes Cibarusah serta Masyarakat Cibarusah.” Pungkasnya (Dre/Dedi/Endang)