Jurnal Indonesia Baru

Tingkatkan Kewaspadaan dan Keamanan di Kampung Walahir, 3 Pelaku Pencuri Gondol Sepeda Motor



JIB | Kabupaten Bekasai –  Tepatnya pada malam minggu,  jam 03.12 WIB dini hari tanggal 13/06/2021. Warga kampung walahir Rt 01/02 Desa Karang Raharja Kecamatan Cikarang Utara telah kehilangan sebuah sepeda motor CRF 150 dengan Nopol B 4899 FTQ di kediaman pemilik.


Terlihat dari CCTV korban, pada malam minggu dini hari ada 3 seorang laki-laki pelaku pencurian motor mengintai rumah kediaman bapak lukman ( H. Didin), karena suasana sedang sepi dan warga juga tertidur pulas, 3 pelaku pencuran sepeda motor masuk ke rumah korban melalui pagar depan dan terlihat oleh CCTV, sedang mendorong sebuah sepeda motor keluar rumah, dengan ciri ciri pelaku 1, memakai topi, dan dua pelaku memakai jaket dengan jelas terlihat dari CCTV pelaku masih remaja.

Lukman  awak media Jurnal Indonesia Baru menceritakan Kronologis kejadian  minggu pagi sekitar jam 07:00 WIB, saya bangun seperti biasa beres-beres di halaman rumah  dan lanjut kontrol di area sekitar rumah, lalu saya mencuci mobil dan melihat sepeda motor tidak ada di tempat.


“ketika saya bertanya sama istri dan anak, mereka juga tidak tahu, lalu saya membuka CCTV ternyata motor tersebut di gondola maling pada malam hari sekitar jam 3 dini hari. Dan terlihat jelas 3 pelaku sedang mendorong motor keluar rumah ” Ucapnya.

Lanjut lukman kepada wartawan atas kejadian ini saya bersama teman melaporkan kejadian ini pada pihak kepolisian setempat untuk di tinjaklanjuti.

“Atas kejadian ini saya berharap kepada masyarakat Desa Karang Raharja khususnya masyarakat walahir harus hati-hati dalam menyimpan dan menaruh kendaraan motor, karena kampung kita sudah tidak nyaman lagi, oleh sebab itu saya meminta kepada pihak Desa atau Bimaspol dan Babinsa untuk selalu pro aktif dalam keamanan dan kenyaman kampung walahir” harapnya. (Aang)