JIB | Kabupaten Bekasi – Usulan dan masukan serta tanggapan masyarakat terkait rencana pembangunan daerah ditanggapi langsung kalangan legislatif. Ketua DPRD Kabupaten Bekasi BN. Holik Qodratullah menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Cibarusah.
Kegiatan tersebut dalam rangka Perencanaan Pembangunan Daerah tahun 2023 tentang pemantapan ketahanan ekonomi daerah yang berdaya saing, melalui percepatan pembangunan Infrastruktur yang berkualitas menuju Kabupaten Bekasi bangkit dan sejahtera. Selasa (8/02/2022).
Selain ketua DPRD, BN. Holik Qodratullah, hadir pula perwakilan Bapeda dan anggota DPRD dari Dapil 1 antara lain Anden dan Sunandar. Masing-masing menyampaikan tanggapan dan masukan terkait usulan pembangunan dan juga sejumlah kebijakan strategis yang menjadi wewenang Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi.
Musrembang dihadiri Forkopimcam dan para kepala desa se Kecamatan Cibarusah, Ketua BPD se Kecamatan Cibarusah,tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Pada hari yang sama, Musrenbang juga dilaksanakan di Kecamatan Serang Baru dan akan di susul Kecamatan lainnya.
“Musrenbang sebagai forum penjaringan aspirasi dari para pemangku kepentingan di tingkat kecamatan, dan diharapkan dapat menyempurnakan rencana pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun 2023,” ujar BN. Holik. (Wati/End)