Saturday, December 21, 2024
HomeDaerahWarga Protes, Kepala Desa Pantai Harapanjaya Dianggap Abaikan Jalan Rusak

Warga Protes, Kepala Desa Pantai Harapanjaya Dianggap Abaikan Jalan Rusak

JIB | Kabupaten Bekasi, – Kepala Desa Pantai Harapanjaya, yang telah menjabat dua periode, mendapat kritik tajam dari warga setempat karena dianggap mengabaikan kondisi jalan yang rusak parah di kawasan.

Warga masyarakat Kampung Bulak RT 001/11 Dusun IV telah lama menghadapi jalan rusak yang tidak mendapat perhatian dari Pemerintah Desa maupun Pemda Bekasi, terutama saat musim hujan tiba.

Seorang warga yang tidak ingin disebutkan identitasnya menyampaikan bahwa jalan yang rusak menyulitkan aktivitas sehari-hari warga saat musim hujan.

“Kami berharap ada tindakan dari pemerintah desa, terutama menggunakan dana desa yang dikucurkan Pemerintah Pusat melalui Kementerian Desa,” ungkapnya.

Menurutnya, warga telah merasakan dampak buruk dari kondisi jalan yang tidak layak dilalui mengekspresikan kekecewaan terhadap kepemimpinan Kepala Desa, sambil mempertanyakan transparansi penggunaan dana desa.

“Sudah kami sampaikan kepada Pemerintah Desa Pantai Harapanjaya, terutama kepada Kepala Desa, tetapi hingga kini tidak ada respons, padahal Kades sudah menjabat dua periode,” ujar salah seorang warga.

Menyikapi hal ini, Asep Saepullah S.Pd.I, Sekretaris Umum DPP GMI, menyesalkan kinerja Kepala Desa Pantai Harapanjaya yang diduga tidak responsif terhadap masukan warga.

“Kami akan mendesak Pemerintah Desa Pantai Harapanjaya untuk memberikan transparansi terkait penggunaan dana desa tahun 2022 – 2023,” tegasnya. (Red)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular