JIB | Kabupaten Bekasi,- Dinsos Kabupaten Bekasi melakukan kunjungan ke Desa Cibarusah Jaya Kecamatan Cibarusah. kunjungan tersebut di lakukan pada Rabu (04/03/2020) di rumah Ibu Engkas warga yang terdampak longsor di Kp Parungbanteng rt 002/02 Desa Cibarusah Jaya Kecamatan Cibarusah Kabupaten Bekasi.Dalam giat tersebut turut di hadiri oleh H.Rusdi.Azis Kabid penanggulangan fakir miskin Dinsos Kabupaten Bekasi beserta staf, Drs.Muhamad.Kurnaepi.MM Camat Cibarusah. H.Wawan.Mawardi kasie PMD Cibarusah,Endang.Karna.Wijaya MP Cibarusah,Serma Kamaludin Bhabinkamtibmas Cibarusah Jaya,Edi.Santoso Babinsa Cibarusah Jaya,staf Desa Cibarusah Jaya,Mista Amil Cibarusah Jaya, Irma petuga TKSK Kecamatan Cibarusah dan PSM Desa se Cibarusah, Heriyana Ketua BPD Cibarusah Jaya,C Supriyadi Ketua Karang Taruna Cibarusah Jaya dan Nandang AT sekjen Karang Taruna,rt Asep dan warga setempat.H.Rusdi Aziz Kabid penanggulangan fakir miskin dari Dinsos Kab Bekasi saat di konfirmasi media online jurnalindonesiabaru.com di rumah warga yang terdampak longsor mengatakan,”Ini merupakan tindakan Dinsos Kab Bekasi untuk membantu warga yang rumahnya terdampak tanah longsor di Kp Parungbanteng rt 002/02 Desa Cibarusah Jaya Kecamatan Cibarusah.dengan adannya Dinsos di sini merupakan laporan terkait insiden tanah longsor yang terjadi pada warga setempat,bantuan logistik tersebut yang di berikan pada warga berupa mie instan,air mineral,makanan cepat saji,makanan bayi dan selimut.dalam bencana tanah longsor di tempat tersebut sesuai dengan laporan di laporan di lapangan pada Dinsos ujarnya.Saya sangat berharap agar Desa setempat dan Kecamatannya untuk berupaya melakukan tindakan pada lokasi tersebut yang rawan longsor katanya.Menurut Rusdi bagi Kecamatan atau Desa yang memerlukan bantuan terkait bencana untuk segera mengambil logistik di Dinas Sosial Kabupaten Bekasi, agar bantuan cepat tersalurkan pada warga yang terdampak bencana. pungkasnya.(Dedi/Endang)