Sunday, October 6, 2024
HomeJIB NewsPEMILU 2019 DAMAI BERSAMA HABIB UMAR MAJALAYA, POLRI AJAK UMAT BERSINERGI JAGA...

PEMILU 2019 DAMAI BERSAMA HABIB UMAR MAJALAYA, POLRI AJAK UMAT BERSINERGI JAGA NKRI DAN MELAWAN HOAXS

JIB | SUKABUMI – Majelis Wakil Cabang Nahdhatul Ulama (MWC NU) Surade gelar takbir akbar dan Istighotsah yang dilaksanakan pada Senin malam Selasa (08/04/2019) malam tadi, di lapangan Simpang Tiga Desa Jagamukti Kecamatan Surade Kabupaten Sukabumi. Jum’at (26/04/2019).

Kegiatan Tabligh Akbar dan Istighotsah dilaksanakan dalam rangka peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1440 H dan Harlah Nahdhatul Ulama (NU) ke-96. Tema dalam kegiatan tersebut ” Menjaga NKRI adalah bagian dari pada Iman”.

Tokoh-tokoh yang hadir antara lain, KH Sirojudin Nur Hasan Ketua MUI Kecamatan Surade, Ustadz Masmuh Pimpinan Ponpes Al-Aman Kecamatan Cimanggu selaku Ketua Komunitas Nahdliyin Ngopi Trip dan juga Wakil Tanfidziyah PCNU Kabupaten Sukabumi yang mewakili Ketua PCNU Kabupaten Sukabumi, M. Zatmika Zakaria, SH Camat Surade Kabupaten Sukabumi, Habib Muhsin Dawoed Assegaf Hadana Jawa Timur, Habib Syahdu Ketum Hadana dan Habib Umar Bin Husein Assegaf selaku Ketua Lembaga Dakwah Nahdhatul Ulama (LDNU) Jawa Barat.

Menurut Habib Umar Bin Husein Assegaf selaku Ketua Lembaga Dakwah Nahdhatul Ulama (LDNU) Jawa Barat menyampaikan dalam dakwahnya, para jama’ah yang hadir untuk bersinergi bersama POLRI, guna mewujudkan Pemilu 2019 yang aman damai dan kondusif.

“Mengajak para jama’ah yang hadir untuk bersama-sama jaga persatuan dan keutuhan NKRI serta ciptakan kondusifitas kamtibmas jelang Pemilu 2019,” Jelasnya.

Dia juga mengajak para jamaah yang hadir untuk tolak hoax, ujaran kebencian karena dapat memecah belah persatuan umat dan keutuhan NKRI.

“Menghimbau kepada para jama’ah yang hadir untuk tetap berlaku baik dan tetap santun kepada semua umat meskipun kita (NU) terus difitnah dan dihina, dan selalu menjauhi berita bohong,” tuturnya.

Selain itu juga dia menghimbau kepada para jama’ah yang hadir untuk sampaikan informasi dan berita secara santun dan menyejukkan kepada siapapun meskipun berbeda pilihan dalam politik serta jangan mudah menuduh ataupun mengkafirkan sesama umat islam.

“Mengajak para jama’ah yang hadir untuk mengaplikasikan rasa cinta kepada Rasulullah dengan sama-sama menjaga negeri ini agar tetap aman dan ajarkan Ke NU an kita kepada keluarga agar mencintai Rasulullah dan ahlul bait,” pungkasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri sekitar 4.500 jama’ah yang berasal dari warga Kecamatan Surade, dan dari berbagai ormas di Kecamatan Surade diantaranya Pengurus Cabang Nahdhatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sukabumi, Majelis Wakil Cabang Nahdhatul Ulama (MWC NU) Kalibunder, Majelis Wakil Cabang Nahdhatul Ulama (MWC NU) Ciemas, Majelis Wakil Cabang Nahdhatul Ulama (MWC NU) Pelabuhan Ratu Fatayat NU Kecamatan Surade, Gerakan Pemuda Anshor (GP Anshor) Kecamatan Surade dan Kecamatan Pelabuhan Ratu, Banser Kecamatan Surade dan Kecamatan Pelabuhan Ratu, Ikatan Pelajar Nahdhatul Ulama (IPNU) Kecamatan Surade, Habib Muda Nusantara (Hadana), LSM Manggala Kecamatan Surade, LSM Laskar Merah Putih Indonesia Kabupaten Bogor dan Yayasan Forum Silaturahmi Barisan Benteng Pajampangan.

Sekitar pukul 00.30 WIB Acara selesai dan ditutup dengan pembacaan do,a untuk kedamaian dan keutuhan NKRI oleh Habib Abdullah Babudi.(Red)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular