Jurnal Indonesia Baru

Selpi Indriani Kepala Desa Sindang Mulya Sambangi Warganya di Dusun Tiga

JIB | Kabupaten Bekasi,- Dalam rangka sidak KUNKER (Kunjungan Kerja) dan sekaligus untuk bersilaturahim dengan warganya, Selpi Indriani Kepala Desa Sindang Mulya sambangi rumah Bapak Abdulah di Kampung Cikoronjo Rt. 03/05, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi. Rabu, (02/10/19)

Dalam kunjungannya tersebut, dan pada saat itu beliau mengetahui ada warganya yang meninggal dunia beralamat di Perum Puri Persada Indah Rt. 04/012.

Kepala Desa Sindang Mulya Selpi Indriani menunjukkan rasa belasungkawa menyambangi rumah duka guna untuk melayat. Selain berbela sungkawa dengan Keluarga Almarhum, kesempatan itu juga dimanfaatkan oleh Selpi Indriani untuk silaturahim dengan warga yang lainnya.

Dan bukan hanya disitu saja, Kepala Desa Sindang Mulya Selpi Indriani juga membantu warga dengan membagikan bingkisan sembako kepada warga yang kurang mampu

Saat di temui di lokasi dan di konfirmasi oleh Media Online Jurnalindonesiabaru.com, Selpi Indriani menyampaikan.

“Dalam Kunjungannya di kampung ini, hanya sekedar untuk menjalin silaturahmi dengan warganya,” tutur Selpi

Beliau juga akan berusaha membantu warga yang rumahnya tidak layak huni dengan mengadakan Musyawarahkan ke semua aparatur pemerintahan Desa Sindang Mulya dengan program bedah rumah

Sementara itu, warga setempat menyatakan sangat mengapresiasi dengan akan diadakannya program bedah rumah tersebut.

Sambung masih kata Selpi. “Dan semoga program tersebut bisa terealisasi untuk warga kami yang betul-betul rumahnya tidak layak huni, agar mereka dengan secepatnya menempati rumah yang layak huni.” Pungkas Selpi. (Dre/Dedi/Endang)