Jurnal Indonesia Baru

Pemdes Cibarusah Kota Dapat Bantuan Mobil Operasional Dari BNPB Untuk Percepatan Penanganan Covid 19.

JIB|Kabupaten Bekasi,-Dalam rangka percepatan penanganan covid 19 di wilayah gugus tugas Kecamatan Cibarusah Kabupaten Bekasi. BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) menyerahkan bantuan mobil operasional pada Pemdes Cibarusah Kota Kecamatan Cibarusah.

Penyerahan bantuan mobil operasional tersebut di lakukan di halaman Desa Cibarusah Kota pada Selasa (21/04/2020) yang di mana dalam penyerahan tersebut turut di hadiri oleh Iwan Setiawan Kades Cibarusah Kota, Adang Wijaya Ketua Relawan Covid 19/BNPB Pusat, Munawar Fuad Noeh Relawan Garda Terdepan BNPB, Nopil Bendahara Relawan, Indria Novita Sari Relawan Kesehatan Puskesmas Cibarusah, Ade Suherman Bhimaspol Cibarusah Kota, Mukhson Babinsa Cibarusah Kota, H. Haris Adhari Ketua BPD Cibarusah, Sofan Bagian Operasional BNPB, Agus Sudrajat Driver.

Bantuan mobil operasional dari BNPB pada Desa Cibarusah Kota di peruntukan untuk percepatan penanganan covid 19. dan secara simbolis mobil operasional tersebut di berikan oleh Adang Wijaya Ketua Relawan Covid 19 / BNPB pada Iwan Setiawan Kades Cibarusah Kota.

Dalam sambutannya,Iwan Setiawan Kades Cibarusah Kota mengatakan,”Kami sebagai Kepala Desa Cibarusah Kota mengucapkan terimakasih atas bantuan yang di berikan oleh BNPB berupa mobil operasional ambulance yang di mana mobil operasional tersebut akan kami gunakan sebaik mungkin dalam percepatan penanganan covid 19 di wilayah Kecamatan Cibarusah ujarnya.

Dan Pemdes Cibarusah Kota sebagai gugus tugas percepatan penanganan covid 19, akan berkoordinasi dengan gugus tugas Kecamatan Cibarusah mengenai mobil operasional tersebut untuk percepatan penanganan covid 19 di wilayah kami katanya.

Kata Iwan dan sekali kami ucapkan terimakasih pada Kang Munawar Fuad dan rekan-rekannya dari BNPB yang telah memberikan bantuan tersebut,semoga bantuan tersebut bermanfaat untuk Masyarakat Cibarusah dalam percepatan penanganan covid 19 pungkasnya.(Ded/End)