JIB | KABUPATEN BEKASI – Sekretaris PCNU Kabupaten Bekasi, Syarif Bunarif bersama Ketua Lembaga Amil Zakat NU (Lazisnu), Salman Alhakimi dibantu oleh beberapa anak – anak muda dari PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) pada Selasa malam Rabu (24/02/2021) dini hari sekitar pukul 22.00 sampai menjelang pagi, Rabu (24/02/2021) pukul 03.30 WIB terus bergerak menuju lokasi korban banjir di dua Kecamatan, Cabangbungin dan Pebayuran.
Atas informasi dan permintaan salah satu tokoh masyarakat dan pemuka agama, KH. Abdul Aziz pimpinan Pesantren Attaqwa 31, Kp. Cap Jaya RT.008/003, Ds. Setiajaya, Kecamatan Cabangbungin, Kyai Syarif bersama Tim Lazisnu membawakan satu unit perahu karet milik Lazisnu guna proses evakuasi maupun pemberian bantuan logistik terhadap beberapa warga yang masih bertahan dirumahnya, karena lokasi yang sulit dilalui dengan motor maupun mobil.
Wìlayah Desa Lenggahsari diantaranya Kampung Nyambungan, Kp. Bulak, Kp. Penggedor, lokasi tersebut sulit dijangkau dan memang sudah rutin menjadi langganan banjir karena lokasinya yang berdampingan dengan sungai Ciherang tanpa ada tanggulnya. Ditambah dampak jebolnya tanggul sungai Citarum, mengakibatkan meluapnya air mengenai aliran sungai Ciherang.
Selain menyerahkan perahu karet, Tim Lazisnu juga memberikan bantuan berupa beras, mie instant, air mineral dan masker sebagaimana yang dilakukan pada kunjungan kedua di posko dapur umum milik GP Ansor dan Banser di Kampung Garon Cangkring Depan, Desa Jayalaksana, Kecamatan Pebayuran tidak jauh dari lokasi titik jebolnya tanggul sungai Citarum yang saat ini sedang dilakukan perbaikan dengan menurunkan tiga unit alat berat Beko.
Dari pantauan Kyai Syarif dan ketua Lazisnu, Ustad Salman, saat ini kebutuhan yang paling urgent, selain makanan pokok adalah obat – obatan.
“Kami selaku PCNU Kabupaten Bekasi, berharap kepada dinas kesehatan dan rumah sakit – rumah sakit baik rumah sakit pemerintah maupun swasta, agar bisa segera mengerahkan bantuan obat – obatan kepada warga yang kini banyak mengeluh gatal – gatal dan penyakit lainnya yang rentan pasca mereka mengalami kebanjiran,” ujar Kyai Syarif.
“Kami PCNU Kabupaten Bekasi melalui Lazisnu akan turut membantu semaksimal kemampuan kami dalam membantu warga terkena musibah,” terangnya.
Kyai Syarif juga menyampaikan bahwa PCNU membuka lebar – lebar bagi yang mau berdonasi melalui NU Care Lazisnu dan siap bekerjasama dalam penyaluran donasi logistik maupun obat – obatan.
Sementara itu, ketua Lazisnu Salman Alhakimi menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada para pihak yang telah mendonasikan baik harta maupun hal – hal logistik yang nantinya oleh Lazisnu akan disampaikan ke titik – titik tempat pengungsian.
“Wabil khusus kepada pihak perusahaan Alfamart yang setia bekerjasama dengan Lazisnu dalam membatu aksi – aksi kemanusiaan dalam setiap terjadi bencana musibah maupun situasi normal,” papar Salman, ketua Lazisnu. (Prabu)