Jurnal Indonesia Baru

Pepadi Karawang Rayakan Hari Wayang Nasional

JIB | Karawang, – Dalam rangka merayakan Hari Wayang Nasional yang jatuh pada tanggal Tujuh (07) November, Persatuan Pedalangan Indonesia (PEPADI) Kabupaten Karawang, menggelar hiburan Wayang Golek di Lapangan Bojong Tugu Proklamasi Rengasdengklok, Kamis (07/11/19) malam.

Menurut Keterangan, H. Karsa Wibiksana selaku Ketua Persatuan Pedalangan Indonesia (PEPADI) Karawangan, dengan digelarnya hiburan Wayang Golek di Lapang Bojong Tugu Proklamasi Rengasdengklok, adalah dalam rangka merayakan Hari Wayang Nasional.

“Kegiatan ini kita laksanakan yang pertama kalinya. Sedangkan wayang telah diakui dengan skala internasional. Selain itu wayang akan mampu untuk meningkatkan citra positif dan menumbuhkan kebanggaan,” ucapnya.

Sementara, Sri Redjeki selaku Camat Rengasdengklok, dirinya merasa bangga terhadap Persatuan Pendalang Indonesia (PEPADI) Karawangan, yang sudah mempertahankan seni budaya pewayangan di Karawang.

“Dengan di rayakannya Hari Wayang Nasional oleh PEPADI Karawangan, semoga dapat meningkatkan kesadaran dan kecintaan pemajuan wayang,” ujarnya.(Sule/Ey)