JIB | KARAWANG – Imigrasi Kelas II Non TPI Karawang, ikut serta dalam Gebyar Pelayanan Administrasi Terpadu (Paten) Pemerintah Kabupaten (pemkab) Karawang, di Kantor Kecamatan Jayakerta, Rabu (11/3).
Keikutsertaan Imigrasi Karawang dalam acara tersebut, dalam rangka memenuhi undangan Pemkab Karawang untuk bersinergi dalam rangka memberikan pelayanan terhadap masyarakat secara. Hal tersebut dikatakan Reza Anugrah, Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi (Tikim), Imigrasi Karawang,Rabu (11/3).
“Jajaran Imigrasi ikut serta kegiatan Gebyar Paten ini bukan kali pertama. Dan ini merupakan sinergitas dengan Pemerintah Kabupaten Karawang dalam hal pelayanan masyarakat secara langsung, terutama bagi masyarakat yang ingin mengetahui secara langsung yang berkenaan dengan syarat serta proses pembuatan paspor, serta hal lain terkait dengan jenis layanan yang ada di Imigrasi,” papar Reza.
Dikatakan Reza, untuk giat kali ini Imigrasi Karawang menugaskan dari Seksi Teknologi dan Informasi serta Seksi Dokumen Perjalanan Keimigrasian (Doklan).
“Dari Seksi Teknologi informasi dan Komunikasi Reza Anugrah, Asep Slamet, untuk Seksi Dokumen Perjalanan Keimigràsian (Doklan) Rendi Ferlino,” ungkapnya.
Di tempat sama, saat acara seorang warga, Hj. Eneng usai mendatangi dan konsultasi dengan petugas Imigrasi Karawang mengatakan, dirinya merasa senang dengan hadirnya Imigrasi Karawang ikut dalam Gebyar Paten.
“Ini hal yang perlu terus dilakukan oleh pihak Imigrasi Karawang. Karena dengan begini masyarakat bisa secara langsung melakukan konsultasi secara langsung tanpa harus jauh-jauh ke kantor Imigrasi. Semoga bukan hanya Paten saja, melainkan untuk membuat terobosan layanan yang menyentuh langsung masyarakat ataupun pemohon,” ujar Hj Neng. (Supri)