JIB| Kab Bekasi,-Pokdarkamtibmas adalah singkatan dari Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat. Sebuah Organisasi Masyarakat yang bertugas secara sukarela membantu penegak hukum untuk mengamankan dan menertibkan masyarakat. Sebutan lain dari pokdarkamtibmas ini adalah Citra Bhayangkara.
Hari Sabtu 07 September 2019, pukul 11.00 s/d 14.30 WIB Aiptu Suwarno Bhabinkamtibmas Desa Karang Asih Polsek Cikarang, menghadiri Pemilihan ketua POKDARKAMTIBMAS Cikarang yang bertempat di Aula kantor Desa Karang Asih, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.
Giat tersebut dihadiri oleh. PPKS (Panitya Pemilihan Ketua Sektor cikarang), Ketua 2 Pokdar Restro Bekasi (Bapak Yulian), Kades karang asih (Bapak Samsu Dawam), Bhabinkamtibmas Ds Karang Asih (Aiptu Suwarno), dan Anggota Pokdarkamtibmas sektor Cikarang.
Sambutan pertama di berikan Kades karang Asih. “Terima kasih Kepada panitia atas pemilihan ketua Pokdarkamtibmas yang dilaksanakan di Kantor Desa Karang Asih. Pokdarksmtibmas kita tingkatkan silaturahmi agar kita saling kenal dan membantu Kamtibmas dan Kamtibmas merupakan tanggung jawab kita bersama dan bukan tugas polri semata.”
“Nanti Untuk Pokdarkamtibmas kita beri motor inventaris jenis Trail biar untuk membantu keamanan wilayah karang asih.” Imbuhnya
Sebagai Bhabinkamtibmas Desa Karang Asih Aiptu Suwarno dalam sambutannya mengatakan.
“Pokdarkamtibmas dibentuk oleh polri untuk membantu tugas-tugas polri, anggota pokdarkamtibmas adalah merupakan jiwa yang luhur mempunyai semangat sosial yang tinggi demi masyarakat. Kamtibmas memang bukan semata mata tanggung jawab polri, melainkan merupakan tanggung jawab kita semua. Dengan terpilihnya ketua baru nanti polri dan Pokdarkamtibmas serta kades selalu Bersinergi, mengingat saat ini kejahatan meningkat, curanmor, tawuran pelajar dan ini merupakan tanggung jawab kita bersama. Mari kita jaga silaturahmi kebersamaan demi terciptanya Kamtibmas di wilyah kita.” Terangnya
Sementara sambutan terakhir diberikan oleh Ketua 2 (Dua) Pokdar Restro Bekasi, dalam kesempatan tersebut Bapak Yulian memaparkan.
“Sekarang Pokdar sudah ada tingkat nasional, oleh kabaharkam dalam 2 tahun, Pokdarkamtibmas sudah terbentuk. Hari Rabu kemarin pembentukan di daerah Sulawesi, Pokdarkamtibmas Cikarang merupakan barometer untuk wilayah kabupaten Bekasi dan kota untuk subsektor wilayah Cikarang Utara dan karang bagagia baru ada 8 subsektor, kepada Kades dan Bhabinkamtibmas agar ada dan bergabung masuk Pokdarkamtibmas.” Ujarnya (Dre)