Jurnal Indonesia Baru

Babak Final Turnamen Volly Sindangmulya Cup Tahun 2020, Dalam Rangka Menyambut HUT RI Ke 75.

JIB | Kabupaten Bekasi,- Dalam rangka menyambut HUT RI ke 75, Pemdes Sindangmulya Kecamatan Cibarusah Kabupaten Bekasi. Gelar turnamen volly Sindangmulya Cup Tahun 2020.

Dalam liputan media online jurnalindonesiabaru.com pada Minggu (16/08/2020) di lokasi pertandingan volly yang di laksanakan di halaman Kantor Desa Sindangmulya. Turnamen tersebut memasuki babak final, yang di mana untuk juara ke 1 putra di raih oleh rw 013 perumahan Bagasi sedangkan untuk juara ke 1 putri di sabet oleh rw 007 perumahan Mutiara. dalam turnamen tersebut untuk setiap pertandingan di laksanakan pada pagi hari dari mulai Sabtu dan Minggu.

Dari liputan media online jurnalindonesiabaru.com dalam final turnamen volly Sindangmulya Cup Tahun 2020 tersebut di hadiri oleh R.Selpia Indriyani. SE Kepala Desa Sindangmulya dan turut di dampingi oleh Edi, staf Desa, rt, rw, para peserta tim volly serta Linmas.

Di akhir final turnamen tersebut, Secara simbolis R. Selpia Indriyani. SE memberikan piala turnamen volly Sindangmulya Cup Tahun 2020 pada para tim volly dari juara 1 hingga juara ke 3, serangkaian giat turnamen volly Sindangmulya Cup Tahun 2020, yang di gelar panpel dari awal pelaksanaan turnamen hingga akhir menuju babak final berjalan dengan tertib dan lancar. (Dedy)